Cara Install Apk Magisk Manager Latest Version - Tips Tutorial Bersama

Senin, 29 November 2021

Cara Install Apk Magisk Manager Latest Version

Cara Install Apk Magisk Manager Versi Terbaru

Pada artikel yang akan saya berikan kali ini, disini saya akan memberikan link Download Magisk Manager Apk dan proses cara instalasinya dengan benar. Jika kamu tertarik ingin menggunakan file yang satu ini, maka kamu dapat mengambilnya secara gratis di bawah ini.

Seperti yang telah kita ketahui selama ini, bahwa Magisk Manager merupakan salah satu aplikasi Android yang digunakan untuk proses root. Apk ini fungsinya sama seperti Magisk.zip, hanya saja yang menjadi perbedaannya dari proses pemasangannya.

Jika Magisk.zip proses instalasinya bisa langsung melalui Mode Recovery TWRP, sedangkan Magisk Manager apk untuk proses instalasinya akan menggunakan beberapa langkah tambahan. Selain itu, apk ini juga tidak dapat di install secara langsung seperti apk lain pada umumnya.

Walaupun bisa langsung di install dengan cara biasa, akan tetapi tidak akan memberikan akses root terhadap ponsel Android. Oleh karena itu melalui artikel ini, disini saya akan membantu teman-teman yang ingin melakukan root dengan menggunakan Magisk Manager versi terbaru ini.

Apa Itu Magisk Manager?

Magisk Manager adalah sebuah aplikasi Android yang memungkinkan untuk melakukan proses root terhadap perangkat Android apapun. Aplikasi yang satu ini telah dikembangkan oleh Topjohnwu untuk membantu para pengguna Android untuk melakukan kustomisasi terhadap perangkatnya.

Sebenarnya Magisk itu terdapat dua versi yang berbeda, yaitu Magisk.zip dan Magisk Manager.apk. Keduanya sama-sama memiliki fungsi yang sama, yaitu sama-sama dapat melakukan root. Hanya saja yang menjadi perbedaannya dari proses rootnya.

Aplikasi Magisk Manager biasanya identik dengan bentuk seperti topeng dan backgroundnya berwarna hijau. Selain itu Magisk Manager juga dapat melakukan banyak hal seperti, instalasi modul, tweak, unroot, dan masih banyak lagi.

Topjohnwu sudah membuatkan beberapa versi dari apk Magisk yang ini, bahkan ia membuat aplikasi ini sebagai pengganti apk SuperSU yang sudah tidak produksi lagi sejak beberapa tahun yang lalu. Oleh karena itu banyak orang yang menggunakan Magisk untuk root ponsel mereka.

Download Magisk Manager Full Version

Sebelum melakukan instalasi Magisk Manager di ponsel Android kalian masing-masing, alangkah baiknya jika kamu download dahulu file Magisk apk di bawah ini. Sebelum mendownloadnya, pastikan terlebih dahulu memilih versi Magisk yang sesuai dengan versi Android device kalian.

Jika kamu sudah menggunakan versi Android 11 ke atas, maka download file Magisk apk latest version / versi yang lebih baru. Sedangkan jika kamu menggunakan versi Android di bawah 11, maka download apk Magisk Manager versi sebelumnya.

File Name Link Download
MagiskManager-v5.4.0 TeraBox
MagiskManager-v7.3.2 TeraBox
MagiskManager-v7.3.5 TeraBox
MagiskManager-v7.4.0 TeraBox
MagiskManager-v7.5.0 TeraBox
MagiskManager-v8.0.3 TeraBox
MagiskManager-v8.0.4 TeraBox
MagiskManager-v8.0.5 TeraBox
MagiskManager-v8.0.6 TeraBox
MagiskManager-v8.0.7 TeraBox
Magisk-v23.0 TeraBox

Jika file tersebut tidak dapat di install atau mengalami kegagalan saat proses instalasinya, coba menggunakan file Magisk yang lainnya. Karena setiap versi pada Magisk ini dirancang khusus untuk versi OS Androidnya masing-masing.

Cara Install Magisk Manager Apk

Kelebihan root dengan menggunakan Magisk adalah root tanpa sistem / systemless rooting. Dengan kata lain tidak akan mengubah system partitions pada perangkat Android tersebut. Inilah salah satu keuntungan root dengan menggunakan file Magisk.

Untuk dapat menginstal Magisk Manager ini sebenarnya terdapat dua cara yang berbeda, yaitu bisa di install secara langsung dan menggunakan TWRP. Walaupun demikian tenang saja, karena disini akan saya jelaskan kedua metode tersebut secara lengkap.

Nah, untuk kalian yang ingin mengetahui cara installing the Magisk Manager apk, kamu dapat melihatnya melalui langkah-langkah di bawah ini.

Persyaratan yang harus dilakukan terlebih dahulu

  • Pastikan ponsel sudah di Unlock Bootloader.
  • Pastikan ponsel sudah memiliki Custom Recovery TWRP.
  • Pastikan OEM Unlock dan USB Debugging sudah diaktifkan.

Langkah-langkah instalasi Magisk secara langsung

Perlu kalian ketahui, bahwa untuk melakukan cara ini hanya bisa dilakukan terhadap perangkat Android yang sudah di root dengan menggunakan aplikasi KingRoot atau yang lainnya. Jika ponsel belum di root, lalu langsung menginstal aplikasi ini, maka tidak akan ada akses root permissions nya.

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan terlebih dahulu adalah dengan download apk Magisk Manager.
  2. Selanjutnya extract file tersebut dengan menggunakan WinRar versi terbaru.
  3. Selanjutnya buka folder hasil extract tadi dan ketuk pada file Magisk.apk untuk memulai proses instalasinya.
  4. Jika muncul layar app permissions, lalu klik Settings >> aktifkan Unknown Source.
  5. Maka nanti layar instalasinya akan muncul, lalu klik Install untuk memulai prosesnya.
  6. Selanjutnya tunggu beberapa saat sampai proses instalasinya selesai.
  7. Jika proses instalasinya sudah selesai, lalu buka aplikasi tersebut.
  8. Selesai.

Langkah-langkah instalasi Magisk melalui TWRP

Seperti namanya, jadi cara yang kedua ini dapat di install melalui mode recovery TWRP. Untuk kalian yang sudah memiliki custom recovery ini, maka kamu dapat menggunakan cara ini untuk rooted devices.

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan terlebih dahulu adalah dengan download apk Magisk Manager.
  2. Selanjutnya extract file tersebut dengan menggunakan WinRar versi terbaru.
  3. Selanjutnya pindahkan file tersebut ke dalam penyimpanan internal ponsel.
  4. Selanjutnya rename file Magisk-v23.0.apk menjadi Magisk-v23.0.zip.
  5. Selanjutnya boot ponsel kamu ke dalam Mode Recovery TWRP.
  6. Setelah masuk ke dalam TWRP, lalu pilih menu Install.
  7. Selanjutnya cari file Magisk zip yang tadi telah kamu pindahkan ke penyimpanan internal ponsel.
  8. Selanjutnya install zip file / flash Magisk tersebut dengan cara Swipe to confirm Flash, lalu tunggu sampai prosesnya selesai.
  9. Setelah proses instalasinya selesai, lalu pilih Reboot System.
  10. Selesai.

Sampai disini kamu telah selesai melakukan proses rooting Android devices dengan menggunakan Magisk. Setelah ponsel berhasil menyala, maka nanti kamu akan melihat Magisk Manager app yang telah berhasil terinstal di ponsel.

Cara Menyembunyikan Akses Root Dari Aplikasi Tertentu

Jika kamu menggunakan aplikasi perbankan di perangkat Android tersebut, maka kamu perlu mengaktifkan fitur Magisk hide melalui Magisk Manager. Karena fitur ini dapat dimanfaatkan agar akses root tidak akan terdeteksi terhadap aplikasi perbankan yang kamu miliki.

Jadi, kamu tetap dapat menggunakan aplikasi perbankan tersebut walaupun ponsel kamu sudah di root. Nah, untuk langkah-langkah hide the root pada aplikasi tertentu, kamu bisa mengikuti cara di bawah ini.

  1. Buka terlebih dahulu aplikasi Magisk Manager yang telah terinstal di ponsel kalian.
  2. Selanjutnya klik ikon Menu >> Settings.
  3. Lalu aktifkan tombol pada Magisk Hide.
  4. Selanjutnya kembali ke Menu Magisk, lalu pilih Magisk Hide.
  5. Selanjutnya cari aplikasi yang ingin kamu sembunyikan akses root nya.
  6. Lalu pilih aplikasi tersebut.
  7. Selesai.

Sampai disini kamu telah selesai mengaktifkan fitur Magisk Hide melalui apk Magisk Manager. Sekarang kamu sudah dapat menggunakan aplikasi perbankan atau aplikasi lainnya yang tidak dapat dijalankan sebelumnya.

Jika kamu ingin menginstal Magisk Modules, kamu bisa mencoba melalui aplikasi Magisk Manager tersebut.

Cara Uninstall Magisk Manager Apk

Untuk kamu yang mengalami kendala saat ponsel sudah berhasil di root dan mengalami berbagai masalah lainnya seperti gagal boot image, root solution nya adalah menghapus file Magisk Manager apk tersebut.

Untuk langkah-langkahnya dapat kamu lihat melalui penjelasan di bawah ini secara lengkap. Selain itu, untuk menghapus Magisk apk ini dapat dilakukan dengan dua cara yang berbeda.

Uninstall melalui Magisk app

  1. Buka aplikasi Magisk Manager terlebih dahulu di ponsel kalian masing-masing.
  2. Maka pada halaman dari Magisk tersebut, kamu akan melihat tombol uninstall.
  3. Kemudian klik tombol Uninstall tersebut untuk memulai proses penghapusan.
  4. Setelah prosesnya selesai, lalu klik Complete Uninstall.
  5. Maka nanti kamu akan melihat pesan Magisk permission atau perizinan, lalu klik Allow.
  6. Maka nanti proses uninstall nya akan langsung berjalan secara otomatis.
  7. Setelah proses selesai, lalu restart ponsel kalian.
  8. Selesai.

Uninstall melalui Recovery TWRP

  1. Download dahulu Magisk.apk yang sesuai dengan versi Magisk Manager kalian.
  2. Lalu pindahkan file tersebut ke dalam penyimpanan internal ponsel.
  3. Lalu rename file Magisk.apk yang tadi telah di download, lalu ganti menjadi uninstall.zip.
  4. Selanjutnya boot ponsel ke dalam Mode Recovery TWRP.
  5. Selanjutnya klik menu Install.
  6. Lalu cari file uninstall.zip yang tadi telah kamu pindahkan ke dalam internal ponsel.
  7. Selesai.

Sampai disini kamu telah selesai melakukan proses uninstall Magisk Manager apk dengan melalui langkah-langkah di atas. Sekarang ponsel kamu sudah tidak lagi memiliki akses root.

Kesimpulan

Jadi kesimpulannya adalah untuk dapat menginstal apk Magisk Manager versi terbaru dapat dilakukan dengan cara langsung atau melalui mode recovery. Selain itu, untuk proses uninstall nya pun dapat dilakukan dengan cara yang sama.

Semoga dengan artikel yang telah kami berikan ini dapat bermanfaat untuk teman-teman. Akhir kata kami ucapkan terimakasih banyak bahwa kamu sudah mengunjungi halaman Tipstutorialbersama.com untuk mengikuti tutorial ini.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments