Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Langsung Ke Ponsel - Tips Tutorial Bersama

Sabtu, 17 September 2022

Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Langsung Ke Ponsel

Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Langsung Ke Ponsel

Pada artikel yang akan saya berikan pada kesempatan kali ini, disini saya akan membuatkan Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri dengan menggunakan langkah-langkah yang sangat mudah. Pasti di antara teman-teman ada yang ingin mengetahui cara menyimpan video dari youtube ke galeri tanpa aplikasi, apakah hal tersebut dapat dilakukan atau tidak?

Seperti yang diketahui, bahwa Youtube tidak menyediakan tombol download yang terdapat pada setiap video yang berhasil di upload oleh pemilik channel tersebut. Namun bukan berarti tidak bisa dilakukan. Dengan menggunakan salah satu aplikasi yang saya sediakan di bawah ini, maka kamu bisa langsung menyimpan video langsung ke galeri secara gratis.

Untuk mengunduh video dari platform terbesar milik Google, maka penggunanya harus menggunakan aplikasi tambahan atau layanan lainnya. Sebagian besar masih banyak orang yang tidak mengetahui Cara Download Video Di Youtube agar langsung tersimpan ke dalam penyimpanan galeri ponsel, termasuk teman-teman yang sedang membuka halaman ini.

Dengan mengikuti dua metode yang berbeda yang akan saya jelaskan dalam Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Dengan Mudah, maka kamu bisa langsung melihat hasilnya melalui penyimpanan ponsel tersebut. Langkah-langkah yang akan saya jelaskan untuk menyimpan video Youtube bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi atau tanpa aplikasi.

Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Langsung Ke Ponsel

Beberapa waktu yang lalu, Youtube telah memberikan fitur terbarunya yaitu dapat download video dan dapat dilihat secara offline. Akan tetapi hasil download video tersebut tidak masuk ke dalam galeri ponsel. Mungkin saja pihak Youtube tidak memberikan fasilitas tersebut agar mereka tetap melindungi semua video yang memiliki hak cipta agar tidak disalahgunakan.

Oleh karena itu karena alasan ini banyak orang yang tidak ingin menggunakan cara tersebut untuk menonton video yang telah di downloadnya. Karena fitur tersebut terdapat banyak kekurangannya seperti hanya bisa dilihat melalui aplikasi Youtube dan harus tetap menggunakan akun Youtube yang sama ketika saat mendownloadnya.

Dengan melalui artikel yang telah saya buatkan di dalam halaman ini, kamu bisa mengetahui Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Dengan Aplikasi atau tanpa aplikasi. Silahkan kamu pilih salah satu metode yang ingin digunakan. Karena untuk kedua metode tersebut sama-sama akan membutuhkan alamat dari URL video Youtube yang hendak kamu download.

1. Cara Menyimpan Video Youtube Dengan Aplikasi

Berikut cara pertama yang akan saya jelaskan terlebih dahulu adalah dengan menggunakan aplikasi. Sebelum kamu memulainya, pastikan dahulu kalau kamu sudah download dan install aplikasi tersebut di perangkat Smartphone Android kalian masing-masing.

Nah, berikut ini adalah langkah-langkahnya.

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan terlebih dahulu adalah dengan Download Videoder Latest Version.
  2. Selanjutnya kamu install dulu aplikasi tersebut di ponsel Android kalian masing-masing.
  3. Selanjutnya buka aplikasi tersebut.
  4. Selanjutnya buka video Youtube yang ingin di download.
  5. Selanjutnya klik ikon Share yang terdapat di bawah video, lalu pilih Copy link.
  6. Selanjutnya buka kembali aplikasi Videoder yang tadi telah terinstal.
  7. Selanjutnya pastekan ke dalam kolom Search or Enter URL.
  8. Maka nanti video akan muncul pada aplikasi tersebut.
  9. Selanjutnya lihat pada bagian Video Download Links, silahkan kamu pilih dulu kualitas video yang ingin di download.
  10. Selanjutnya klik Start Download untuk memulai proses downloadnya.
  11. Selesai.

2. Cara Menyimpan Video Youtube Tanpa Aplikasi

Cara berikutnya yang akan saya jelaskan adalah dengan menggunakan metode tanpa aplikasi. Untuk dapat menggunakan cara yang satu ini, kita akan memanfaatkan salah satu website atau situs yang menyediakan layanan download video Youtube gratis dengan kualitas terbaik.

Nah, berikut ini adalah langkah-langkahnya.

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan terlebih dahulu adalah dengan buka situs y2mate.com melalui aplikasi browser yang terdapat pada ponsel kalian.
  2. Selanjutnya copy URL video Youtube yang akan di download.
  3. Selanjutnya pastekan alamat URL tersebut ke dalam kolom Search or paste link here yang tersedia di dalam situs y2mate tadi.
  4. Maka nanti tepat di bagian bawahnya akan tersedia berbagai resolusi yang berbeda, lalu klik Download pada salah satu kualitas video yang kamu inginkan.
  5. Selesai.

Jika artikel ini bermanfaat untuk teman-teman, mohon dukungannya dengan membantu donasi dengan cara mengklik salah satu tombol di bawah ini.

Sampai disini kamu telah selesai dan berhasil menyimpan video Youtube ke galeri ponsel dengan mengikuti dua langkah yang telah saya jelaskan di atas. Keuntungan dari menggunakan kedua cara tersebut juga bisa dimanfaatkan untuk mengkonversi ke mp3.

Kesimpulan

Jadi kesimpulannya adalah Rahasia Cara Menyimpan Video Youtube Ke Galeri Tanpa Aplikasi bisa dilakukan dengan menggunakan situs penyedia layanan download video Youtube secara online. Ada banyak sekali website yang bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan video Youtube selain menggunakan situs yang tadi telah saya sampaikan di atas.

Semoga dengan artikel yang telah kami berikan ini dapat bermanfaat untuk teman-teman. Akhir kata kami ucapkan terimakasih banyak bahwa kamu sudah mengunjungi halaman Tipstutorialbersama.com untuk mengikuti tutorial ini. Sampai jumpa kembali di artikel saya yang selanjutnya dan jangan sampai terlewat dengan postingan kami yang lainnya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments