Cara Root LG G4 H811 Android 6.0 Marshmallow - Tips Tutorial Bersama

Selasa, 06 Juli 2021

Cara Root LG G4 H811 Android 6.0 Marshmallow

Pada tahun 2015 LG telah mengeluarkan ponsel andalan terbaru mereka, yaitu LG G4 yang memiliki kemampuan yang hebat dalam operasionalnya. Bagian belakangnya memiliki desain yang cantik dan bagian depannya memiliki layar yang tajam, lensa aperture yang rendah, prosesor octa-core, dan masih banyak lagi. Dengan mempunyai spesifikasi seperti itu, ponsel ini sudah cukup baik apabila di tambah dengan kemampuan LG G4 H811 Root.

Namun, terlepas dari semua hardware yang luar biasa tersebut, ada saja beberapa pengguna smartphone yang tidak menyukai beberapa aplikasi bawaan yang telah terinstal di ponsel LG ini. Pasalnya, aplikasi yang tidak terpakai ini akan menambah memori penyimpanan saja dan membuat perangkat menjadi sedikit lemot.

Dari sinilah root akan sangat berguna sekali, seperti yang diketahui bahwa ponsel Android yang sudah di root, maka akan mendapatkan hak administratif secara penuh. Dengan kata lain, setiap penggunanya dapat melakukan apa saja pada ponsel tersebut, termasuk mengenai software di dalamnya. Salah satunya adalah dapat menghapus semua aplikasi bawaan yang tidak terpakai.

Dengan begitu dapat membuat memori penyimpanan internal bertambah dan akan memberikan sedikit ruang. Walaupun hampir sama dengan metode Flash LG G4 H811, tapi kenyataannya sangat berbeda sekali, sedangkan flashing akan menghapus semua aplikasi atau semua data-data yang tersimpan di dalam ponsel tersebut.

Baca Juga : Spesikasi Lengkap Smartphone LG G4 H811

Pada saat pertama kali resmi di luncurkan ke pasaran, smartphone LG G4 ini telah dibekali dengan Android 5.1 Lollipop untuk ponsel andalannya. Dengan pembaruan baru tersebut dapat memungkinkan untuk meningkatkan kinerja dan beberapa patches secara keseluruhan, Pembaruan baru tersebut pertama kali tersedia pada perangkat LG G4 varian T-Mobile dengan versi H81110n.

Jika kamu pengguna smartphone LG G4, kami ada kabar baik untuk kalian semua. Kini kamu dapat melakukan root pada Android 5.1 atau yang sudah menggunakan Android 6.0 Marshmallow. Sebelum dapat melakukannya, ponsel LG kalian harus sudah di install TWRP LG G4 H811 terlebih dahulu. Jika ponsel kalian sudah menggunakan salah satu versi Android tersebut, maka cara di bawah ini akan sangat cocok sekali.

Dengan menggunakan langkah di bawah ini, pertama-tama harus menginstall Custom Recovery dahulu yang akan digunakan untuk mem-flash file SuperSU.zip melalui Mode TWRP. Jika kamu sudah siap untuk melakukan root pada perangkat LG, maka kamu harus mengikuti setiap langkah demi langkah di bawah ini.

Baca Juga : Cara Install TWRP Google Pixel 2 & Google Pixel 2 XL

Langkah-langkah yang akan kami sampaikan di bawah ini, telah kami buat sedetail mungkin agar lebih mudah untuk di pahami. Namun kamu juga harus mengetahui resiko apa saja yang nantinya mungkin akan kalian hadapi setelah melakukan root pada LG G4 ini. Jika kalian sudah membuat keputusan dan tetap ingin melakukan proses rooting, kamu bisa download bahan-bahannya di bawah ini.

Perlu kalian ketahui, bahwa ada beberapa keuntungan yang nantinya akan di dapatkan, salah satunya adalah dapat membuka kunci fitur tersembunyi, dan menginstal aplikasi yang pada awalnya tidak kompatibel, serta dapat mengoptimalkan perangkat Android tersebut. Selain itu masih ada banyak lagi yang bisa di dapatkan, di bawah ini merupakan tutorial tentang How To Root LG G4 H811 Marshmallow.

Setelah ponsel sudah berhasil di root, perangkat tersebut dapat bekerja secara maksimal dan dapat menjalankan kecepatan CPU sampai ke tingkat tertinggi, serta dapat menjalankan RAM dengan sangat cepat. Akan tetapi, untuk bisa dapat melakukan semua hal tersebut dan kamu harus lakukan langkah pertama dahulu, yaitu dengan melakukan Unlock Bootloader LG G4 H811.

Semua Yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Root Di LG G4 H811

Untuk yang belum pernah mengetahui apa itu root sebenarnya, disini akan kami beritahukan sedikit informasi mengenai perihal tersebut. Root bukan hanya bagian dari akar pada smartphone, tetapi juga bisa diartikan sebagai nama tradisional untuk akun yang terdapat dalam sistem yang unik, yang dapat memberi penggunanya kekuatan untuk mengontrol sistem sepenuhnya.

Sistem operasi Android didasarkan pada inti OS Linux dan juga memiliki nama root yang memiliki arti dapat mengakses ke semua file di dalamnya tanpa batas, dan juga dapat melakukan semua tindakan terkait hal-hal seperti modifikasinya.

Baca Juga : Cara Unlock Bootloader Google Pixel 2 Atau Google Pixel 2 XL

Root dalam definisi yang paling sederhana adalah akses ke semua file sistem Android dan memungkinkan untuk memodifikasinya. Ada beberapa tool yang biasanya melakukan hal tersebut, salah satunya SuperSU yang dapat digunakan untuk mengelola berbagai tindakan tersebut.

Selain itu ada juga CWM (ClockWorkMod) atau TWRP (Team Win Recovery Project) yang merupakan Mode Recovery yang lebih canggih daripada yang ada di perangkat bawaan. Nah, setelah penggunanya berhasil memasang TWRP ini, maka mereka bisa langsung memulai langkah Root LG G4 H811 Android 6.0.

Apa Itu Root?

Root pada ponsel smartphone adalah cara tidak resmi untuk dapat mengaktifkan akses administrator atau superuser ke sistem dan subsistem pada perangkat Android kamu. Oleh karena itu, pengguna dapat dengan mudah mengubah, mengedit, atau menghapus file dan aplikasi yang terdapat pada sistem dengan mudah.

Dengan bantuin rooting, kamu dapat menghapus bloatware, meningkatkan kinerja perangkat, mengurangi pemborosan baterai, menginstal modul Xposed, dan masih banyak lagi. Namun, rooting pada smartphone akan membatalkan garansi resmi perangkat kamu dan kamu mungkin tidak mendapatkan pembaruan OTA perangkat lunak lagi.

Cara root yang tidak tepat juga dapat membuat perangkat kamu tersebut menjadi rusak. Karena itu, pastikan untuk mengikuti semua petunjuk yang telah diberikan dengan benar. Jika, kamu mengikutinya secara tepat, maka proses root ini akan dapat berjalan dengan lancar tanpa masalah apapun.

Keuntungan Dari Root

  1. Kamu bisa mendapatkan akses ke semua file di LG G4 kamu, bahkan file yang ada di direktori root ponsel kamu.
  2. Kamu dapat meningkatkan kinerja LG G4 kamu dengan melakukan overclocking.
  3. Dengan melakukan rooting, kamu dapat meningkatkan masa pakai baterai dengan melakukan underclocking di LG G4.
  4. Hapus instalan Bloatware di LG G4.
  5. Kamu dapat memblokir iklan di aplikasi Android apa pun, seperti Youtube dan aplikasi game lainnya.
  6. Dengan Rooting LG G4, kamu dapat melihat, mengedit, atau menghapus file sistem apa pun di dalam direktori root.
  7. Kamu dapat menginstal Xposed Framework dan banyak dukungan modul Xposed.

Langkah-Langkah Untuk Root LG G4

Di bawah ini merupakan sebuah langkah demi langkah untuk dapat melakukan Root pada perangkat LG G4 H811. Selain itu, prosesnya pun sangat cepat dan mudah dilakukan walau bagi kamu pengguna baru sekalipun. Yang pasti kamu akan membutuhkan sebuah Komputer atau Laptop untuk melakukan beberapa langkah penting.

  1. Pastikan kamu telah melakukan Unlock Bootloader terlebih dahulu.
  2. Jangan lupa untuk Install TWRP juga di perangkat LG G4 tersebut.
  3. Jika kedua langkah tersebut sudah dilakukan semuanya, lalu download semua bahan-bahan yang nantinya akan diperlukan untuk proses root ini.
  4. Download SuperSU atau Magisk, silahkan pilih salah satu yang sesuai dengan keinginan kalian masing-masing.
  5. Jika kamu sudah download file tersebut, lalu pindahkan ke dalam penyimpanan internal.
  6. Selanjutnya boot ponsel ke dalam Mode Recovery, untuk dapat melakukannya tekan dan tahan tombol Volume Atas + Power secara bersamaan.
  7. Selanjutnya pilih menu Install, lalu cari file SuperSU.zip atau Magisk.zip yang tadi sudah kamu pindahkan ke dalam memori internal.
  8. Selanjutnya Swipe to Confirm Flash untuk memulai prosesnya.
  9. Tunggu sampai prosesnya selesai, jika sudah lalu Reboot ponsel.
  10. Jika pada ponsel kamu terdapat aplikasi SuperSu atau Magisk, maka proses root pada perangkat LG G4 sudah berhasil.

Kesimpulan

Sampai disini kamu telah berhasil melakukan langkah mengenai LG G4 H811 Root 6.0 dengan menggunakan Custum Recovery TWRP. Untuk kalian yang ingin mengecek apakah sudah berhasil di root atau belum, kalian bisa menggunakan aplikasi Root Checkers untuk mengetahuinya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments