Cara Membuat Donat Kentang Empuk Versi Rumahan - Tips Tutorial Bersama

Sabtu, 04 Desember 2021

Cara Membuat Donat Kentang Empuk Versi Rumahan

Cara Membuat Donat Kentang Empuk Versi Rumahan

Pada artikel yang akan saya berikan kali ini, disini saya akan membagikan sebuah tutorial yang sangat cocok untuk para kaum hawa yaitu mengenai Cara Membuat Donat Kentang. Untuk kalian yang hobi memasak menu baru, tidak ada salahnya jika kamu mencoba resep yang satu ini.

Pada kenyataannya untuk dapat melakukan Cara Membuat Donat sendiri itu sangat sederhana dan mudah dilakukan oleh para pemula sekalipun. Biasanya yang menjadi penghambat selama pembuatan dikarenakan waktu yang tepat untuk mengolahnya.

Berbeda halnya jika kamu telah mengikuti setiap resep dan petunjuk yang diberikan melalui sumber apapun dengan tepat dan benar, maka adonan yang dibuat akan menjadi mengembang dengan sempurna. Jadi, tidak perlu khawatir lagi akan kegagalan.

Selain itu, untuk dapat cara membuat donat kentang empuk dan renyah kita tidak perlu menggunakan perangkat mahal seperti oven. Kamu hanya cukup menggorengnya saja di atas kompor, karena teknik pembuatan donat ini akan menggunakan cara di goreng.

Apa Itu Donat?

Donat adalah sebuah makanan ringan yang digoreng dan berbentuk lingkaran serta dibagian tengahnya berlubang. Donat juga biasanya dibuat dengan menggunakan bahan-bahan seperti tepung terigu, gula, telur, dan mentega.

Banyak yang mengatakan asal usul donat itu berawal dari mana dan sempat menjadi perdebatan pada beberapa tahun yang lalu. Ada yang mengatakan kalau donat itu berasal dari wilayah Amerika Utara yang dibawa oleh seorang imigran dari Belanda.

Selain itu ada juga yang mengatakan bahwa donat berbentuk seperti cincin yang dibuat oleh kapten kapal yang berasal dari Denmark yang bernama Hanson Gregory. Selain itu asal mula nama donat berasal dari kata doughnuts yang dituliskan pada buku History of New York oleh Washington Irving pada tahun 1809.

Tapi siapa sangka bahwa camilan yang berbentuk sederhana ini semakin lama semakin diminati oleh banyak orang sebagai hidangan penutup. Bahkan sekarang donat sudah tersedia berbagai variasi dan bermacam-macam rasa dan toping di atasnya.

Berbagai Varian Donat Yang Pernah Ada

Donat dari dahulu sampai saat ini menjadi salah satu cemilan populer di berbagai negara, bahkan salah satu restoran terkenal di dunia ada yang membuat resep unik demi menarik perhatian pelanggannya.

Salah satunya adalah dengan membuat varian yang berbeda dari bentuk aslinya., ingin tahu seperti apa saja varian tersebut? Silahkan kamu lihat sendiri di bawah ini.

  • Donat ubi
  • Donat oreo
  • Donat keju
  • Donat smores
  • Donat peppermint
  • Donat cokelat jeruk
  • Donat strawberry
  • Donat mini
  • Donat persegi
  • Burger donat

Nah, itulah beberapa varian donat yang pernah disajikan di salah satu restoran yang ada di dunia. Tentu saja untuk dapat membuat donat-donat seperti ini harus memiliki keterampilan dan kemampuan yang sudah tidak perlu diragukan lagi.

Selain itu juga membutuhkan bahan-bahan yang berkualitas tinggi dimulai dari bahan dasar hingga topingnya. Oleh karena itu harga donat tersebut dibanderol dengan harga yang sedikit mahal dari harga donat cincin pada umumnya.

Cara Membuat Donat Kentang Sederhana Dengan Hasil Sempurna

Seperti yang telah saya sampaikan sebelumnya di atas, bahwa di bawah ini kamu akan mengetahui cara membuat donat kentang empuk dan mengembang sempurna. Namun sebelum kamu memulai proses pembuatannya, ada baiknya jika kamu mempersiapkan semua bahan-bahannya.

Tahukah kalian bahwa agar dapat berhasil untuk membuat donat kentang tersebut, faktor yang menjadi keberhasilannya berdasarkan dari menggunakan bahan-bahan yang tepat dan cara pengolahannya menjadi sebuah adonan.

Selain itu, untuk dapat membuat donat agar menjadi lebih empuk disarankan untuk menggunakan mentega daripada margarin. Nah, untuk kalian yang sudah tidak sabar lagi untuk mengetahui cara membuatnya, silahkan persiapkan dahulu semua bahan berikut ini.

Bahan membuat donat kentang

  • 210 gram terigu protein tinggi.
  • 60 gram tepung kentang atau kentang rebus.
  • 30 gram gula pasir.
  • 15 gram susu bubuk.
  • 4 gram ragi.
  • 1 kuning telur.
  • 150 gram air dingin.
  • 30 gram mentega.
  • 4 gram garam.

Langkah membuat donat kentang

Setelah kalian selesai mempersiapkan semua bahan-bahan di atas, sekarang kamu sudah bisa melanjutkan ke tahap pembuatan donat kentang ini. Pastikan selalu mengikuti instruksi yang telah diberikan jika ingin mendapatkan hasil yang sempurna.

Berikut ini adalah langkah-langkah pembuatan donat kentang:

  1. Campur terigu, kentang, gula, dan susu bubuk ke dalam wadah.
  2. Kemudian tambahkan ragi, kuning telur, dan tuang air dingin. Pastikan jangan menggunakan air hangat, karena akan membuat adonan tidak mengembang sempurna.
  3. Lalu aduk rata adonan donat tersebut sampai adonan kalis dengan cara bulatkan adonan, bisa menggunakan tangan atau mixer.
  4. Setelah adonan sudah menjadi kalis, lalu tambahkan mentega dan garam ke dalam adonan tersebut.
  5. Selanjutnya diamkan adonan tersebut dengan cara tutup dengan kain selama 15 menit sampai 30 menit atau 40 menit sampai adonan mengembang.
  6. Selanjutnya cetak adonan menjadi bentuk donat dan diamkan lagi selama 10 menit.
  7. Selanjutnya goreng donat yang sudah dibentuk tersebut ke dalam penggorengan yang sudah terisi minyak panas.
  8. Setelah donat sudah berubah warna menjadi keemasan, lalu angkat donat tersebut dan tiriskan.
  9. Terakhir, taburi donat yang sudah matang dengan gula halus atau bisa juga merendamkan ke dalamnya sesuai selera kalian masing-masing.

Nah, dengan demikian kamu telah berhasil membuat donat versi rumahan dengan mengikuti resep donat kentang yang telah saya berikan melalui artikel berikut ini. Sekarang kamu dapat menyantap donat yang telah matang bersama keluarga atau orang yang kamu sayangi.

Kesimpulan

Jadi kesimpulannya adalah untuk dapat melakukan proses cara membuat donat kentang empuk harus menggunakan mentega. Hal tersebut telah disarankan oleh beberapa chef terkenal dan beberapa di antaranya telah terbukti dan berhasil mengembang sempurna.

Semoga dengan artikel yang telah kami berikan ini dapat bermanfaat untuk teman-teman. Akhir kata kami ucapkan terimakasih banyak bahwa kamu sudah mengunjungi halaman Tipstutorialbersama.com untuk mengikuti tutorial ini.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments