Cara Flash Samsung Galaxy A52 SM-A525F - Tips Tutorial Bersama

Senin, 23 Januari 2023

Cara Flash Samsung Galaxy A52 SM-A525F

Cara Flash Samsung Galaxy A52 SM-A525F

Pada artikel yang akan saya berikan pada kesempatan kali ini, disini saya akan membuatkan tutorial mengenai Flash Samsung A52. Cara flash Samsung ini dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi Odin terbaru. Akan tetapi sebelum kalian melakukan cara flash di ponsel Samsung A52, pastikan dahulu kalau kamu sudah download Firmware Samsung Galaxy A52.

Untuk teman-teman yang sedang mengalami masalah bootloop di ponsel Samsung A52 yang diakibatkan oleh kegagalan instalasi Custom ROM atau Root, maka kamu bisa menggunakan cara yang akan saya jelaskan di dalam halaman ini. Karena cara tersebut sudah terbukti dan berhasil memperbaiki ponsel Android yang mengalami sistem dengan melalui Odin tool.

Cara flashing untuk Smartphone Android Samsung Galaxy A yang satu ini bisa untuk memperbaiki semua masalah sistem seperti bootloop, stuck di logo, hang, atau lupa pola kunci bisa dilakukan dengan melalui flash. Karena proses flash ini akan mengembalikan kondisi ponsel yang mengalami error akan seperti baru lagi ketika saat pertama kali kalian membelinya.

Nah, untuk teman-teman yang ingin mengetahui Cara Flash Samsung A52 SM-A525F, maka kalian dapat melihat caranya dengan melalui langkah-langkah yang akan saya jelaskan di bawah ini. Namun pastikan dahulu kalau kamu sudah download file firmware dari ponsel Samsung Galaxy A52 4G tersebut, untuk versi firmwarenya telah saya sediakan versi terbaru.

Download Semua Bahan Yang Akan Digunakan

Untuk memulai proses flash di ponsel Android Samsung series A ini, kalian harus download dahulu semua file-file yang akan diperlukan. Semua file tersebut telah saya sediakan di bawah ini secara lengkap, pastikan kamu telah mendownload semua bahan tersebut.

Jika kalian sudah selesai download semua bahan-bahan di atas, maka sekarang kamu sudah bisa memulai proses flashing untuk cara mengatasi Samsung A52 yang sedang mengalami bootloop. Namun sebelum memulainya kalian harus menyiapkan dahulu semua persyaratan di bawah ini.

Semua Persiapanan Yang Harus Dilakukan Terlebih Dahulu

Cara Flash Samsung A52 Via Odin dapat dilakukan dengan sangat mudah dan proses yang cepat. Karena cara flash ponsel Samsung ini jauh lebih mudah dilakukan jika dibandingkan dengan melakukan flashing di Smartphone Android merek yang lainnya.

  • Siapkan komputer, kabel USB, dan koneksi internet yang stabil.
  • Isi baterai ponsel sampai terisi daya minimal 50%.
  • Backup semua data-data penting yang terdapat di penyimpanan internal.
  • Selalu mengikuti setiap instruksi yang telah diberikan.

Jika semua persiapan di atas sudah kalian kerjakan semuanya, maka sekarang kamu bisa langsung mulai cara flash Samsung Galaxy A52 SM-A525F. Untuk langkah-langkah flash-nya dapat kamu lihat dalam penjelasan yang akan saya sampaikan di bawah ini secara lengkap.

Cara Flash Samsung Galaxy A52 SM-A525F

Seperti yang telah saya sampaikan sebelumnya di atas, bahwa dengan melalui halaman ini saya akan memberikan panduan untuk cara flash Samsung Galaxy A52 SM-A525F dengan menggunakan file firmware versi terbaru. Untuk caranya silahkan kamu simak baik-baik di bawah ini.

  1. Langkah pertama yang harus kamu lakukan terlebih dahulu adalah dengan download semua bahan-bahan di atas.
  2. Selanjutnya extract semua file tersebut dan simpan di dalam satu folder agar mudah ditemukan, termasuk hasil ekstrak firmware Samsung A52.
  3. Selanjutnya install Samsung USB Driver di PC atau laptop yang akan digunakan.
  4. Selanjutnya buka folder Odin yang tadi sudah di extract, lalu jalankan file Odin3_v3.14.4.exe.
  5. Selanjutnya matikan ponsel Samsung Galaxy A52 sampai dalam kondisi benar-benar mati.
  6. Selanjutnya tekan tombol Volume Up + Volume Down secara bersamaan sambil menghubungkan ponsel ke PC menggunakan kabel USB.
  7. Selanjutnya kamu akan melihat pesan Warning di layar ponsel, lalu tekan tombol Volume Atas untuk masuk ke Download Mode.
  8. Selanjutnya lihat pada aplikasi Odin, jika ponsel sudah terdeteksi maka akan muncul tulisan ID:COM yang berwarna biru.
  9. Selanjutnya klik pada bagian AP, BL, CP, CSC, lalu arahkan ke dalam file firmware Samsung A52 yang tadi sudah di extract.
  10. Selanjutnya pilih file firmware yang sesuai dengan kolom tersebut.
  11. Pada kolom BL, lalu pilih file firmware yang berawalan BL juga.
  12. Selanjutnya untuk bagian AP, CP, dan CSC pilih juga yang sesuai.
  13. Jika sudah semuanya, lalu klik tombol Start untuk memulai proses flash.
  14. Selanjutnya kamu tunggu saja sampai prosesnya selesai, mungkin akan membutuhkan waktu beberapa menit.
  15. Jika proses flash-nya sudah selesai, maka akan muncul tulisan PASS yang berwarna hijau.
  16. Selanjutnya lepaskan ponsel dari PC, lalu nyalakan seperti biasa.
  17. Selesai.

Jika artikel ini bermanfaat untuk teman-teman, mohon dukungannya dengan membantu donasi dengan cara mengklik salah satu tombol di bawah ini.

Sampai disini kamu telah selesai dan berhasil melakukan flash di ponsel Samsung Galaxy A52 SM-A525F dengan menggunakan firmware yang telah saya berikan di atas. Sekarang ponsel kamu yang tadi mengalami bootloop sudah selesai diperbaiki dengan menggunakan cara flash di atas. Jika ponsel sudah masuk ke OS-nya, jangan lupa untuk nyalakan saran pembaruan.

Kesimpulan

Jadi kesimpulannya adalah untuk mengatasi Smartphone Android Samsung Galaxy A52 yang mengalami masalah seperti bootloop atau lupa pola bisa diperbaiki dengan menggunakan Cara Flash Samsung A52 Via Odin Terbaru. Karena cara flash ini akan mengembelakikan kondisi ponsel Android kembali ke pengaturan pabrik atau kembali seperti baru lagi.

Semoga dengan artikel yang telah kami berikan ini dapat bermanfaat untuk teman-teman. Akhir kata kami ucapkan terimakasih banyak bahwa kamu sudah mengunjungi halaman Tipstutorialbersama.com untuk mengikuti tutorial ini. Sampai jumpa kembali di artikel saya yang selanjutnya dan jangan sampai terlewat dengan postingan kami yang lainnya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments